Sekilas Tentang Jurusan Farmasi dan Karir yang Dapat Anda Pilih

Farmasi adalah sebuah ilmu yang diciptakan dari penggabungan ilmu kesehatan dan ilmu kimia yang berguna dalam menentukan efektivitas dari penggunaan suatu obat untuk mengobati penyakit yang diderita seeorang. Farmasis merupakan orang yang ahli dalam bidang ilmu farmasi yang sangat dibutuhkan oleh berbagai macam instansi baik instansi pemerintah maupun swasta.

Ilmu farmasi memang sangat penting keberadaannya terutama bagi dunia kesehatan yang juga dapat menentukan tingkat keselamatan pasien selama pengobatan. Keberadaan ilmu tersebut menjadi trending topik di dunia kesehatan dan merupakan salah satu ilmu yang sudah berkembang serta digunakan sejak berates-ratus tahun yang lalu.

SEKILAS TENTANG JURUSAN FARMASI 
Pengetahuan secara lebih mendalam tentang ilmu farmasi memang sangat diperlukan terutama bagi anda yang berminat untuk mempelajari ilmu tersebut. Jurusan farmasi merupakan pilihan yang tepat bagi anda jika anda ingin memperdalam ilmu farmasi karena ilmu ini sangat penting dalam pencegahan dan pengobatan berbagai macam penyakit yang sangat berguna bagi dunia medis.

Jurusan farmasi tidak hanya mempelajari tentang ilmu pengobatan, jenis-jenis obat, ataupun bagaimana cara meracik obat tetapi juga dapat mempelajari ilmu lainnya yang masih berhubungan dengan hal tersebut. Hal ini dikarenakan ilmu yang dipelajari dalam jurusan ini tidak murni hanya dari ilmu farmasi saja tetapi juga ilmu dasar lainnya seperti kimia, biologi, fisika terlibat di dalam ilmu ini.
Secara spesifik lagi, ilmu ini dapat terbagi menjadi beberapa ilmu lain seperti kimia farmasi, teknologi farmasi, farmakologi, farmasetika, administrasi farmasi, dan masih banyak ilmu lainnya.

KARIR DALAM JURUSAN FARMASI
 Ada berbagai jenis pekerjaan menarik yang dapat anda temui setelah anda lulus dari jurusan ini. Apoteker merupakan salah satu pekerjaan yang dapat anda lakukan sebagai langkah awal anda untuk memasuki dunia medis yang sesungguhnya. Agar dapat menjadi apoteker yang baik maka anda harus dapat mengetahui tentang berbagai jenis obat, dosis penggunaannya, efek samping, dan informasi lainnya yang dapat membantu pasien dalam memahami fungsi dan peranan dari obat tersebut.

Selain menjadi seorang apoteker, anda juga dapat meniti karir anda dalam bidang industri farmasi yaitu sebagai quality control ataupun research and development. Anda juga dapat menjadi salah satu staf dalam Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) untuk mengawasi peredaran obat jika anda mengambil jurusan farmasi. Jika anda tertarik dalam dunia pendidikan, anda dapat menjadi seorang dosen ataupun tenaga pengajar lainnya.


Kesemua karir tersebut memang sangat menarik untuk anda coba ketika anda lulus dalam jurusan ini.

0 komentar:

Posting Komentar