Jalur - Jalur Masuk Universitas Diponegoro (UNDIP) 2013

 Jalur masuk UNDIP. Salah satu perguruan tinggi papan atas Indonesia yang terletak di semarang dengan berbagai jurusan yang tersedia, Universitas Diponegoro Menerima mahasiswa baru melalui berbagai jalur. Berikut adalah jalur – jalur masuk UNDIP yang akan diterapkan pada tahun 2013 ini :

1.  Seleksi Masuk Program Strata 1 (S1) Undip
Penerimaan mahasiswa baru Universitas Diponegoro tahun 2013 didasarkan pada:
Peraturan Pemerintah no. 66 tahun 2010 tentang Perubahan Atas Peraturan Pemerintah Nomor 17 Tahun 2010 tentang Pengelolaan dan Penyelenggaraan Pendidikan.

Peraturan Menteri Pendidikan Nasional Nomor 34 Tahun 2010 tentang Pola Penerimaan Mahasiswa Baru Program Sarjana pada Perguruan Tinggi yang diselenggarakan oleh Pemerintah, sistem penerimaan mahasiswa baru program sarjana pada perguruan tinggi dilakukan melalui seleksi secara nasional dan bentuk lain.
UU no 12 Tahun 2012 tentang Pendidikan Tinggi.
Berdasarkan peraturan diatas maka proses seleksi penerimaan mahasiswa baru program S1 Undip tahun 2013 akan diatur melalui seleksi secara nasional dan seleksi secara lokal / mandiri.
Jalur-jalur seleksi masuk ke Universitas Diponegoro program Strata 1 (S1) untuk tahun 2013 adalah sebagai berikut:

a. Seleksi Secara Nasional.
Seleksi nasional ini diselenggarakan dibawah tanggung Jawab langsung Pemerintah (Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi (DIKTI) Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan).
Sistem seleksi nasional adalah seleksi yang dilakukan oleh seluruh perguruan tinggi negeri yang diikuti oleh peserta dari seluruh Indonesia dalam bentuk Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN). SNMPTN 2013 merupakan satu-satunya pola seleksi nasional yang dilaksanakan oleh Panitia Pelaksana SNMPTN 2013 yang ditetapkan oleh Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan dan diikuti oleh seluruh Perguruan Tinggi Negeri dalam satu sistem yang terpadu. Biaya pelaksanaan SNMPTN 2013 ditanggung oleh Pemerintah, sehingga peserta tidak dipungut biaya pendaftaran.
detail informasi SNMPTN 2013 bisa di akses disini atau di web site resmi SNMPTN 2013 (www.snmtpn.ac.id)

b. Seleksi Bentuk lain dibawah tanggung jawab pengurus Majelis Rektor Perguruan Tinggi Negeri Indonesia
Seleksi Bentuk Lain ini adalah SBMPTN (Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri) jalur ujian tertulis dan / atau keterampilan. Pendaftaran mulai dibuka sekitar  bulan Mei 2013. Seleksi ini dibawah tanggung jawab pengurus Majelis Rektor Perguruan Tinggi Negeri Indonesia. Untuk mengikuti ini seleksi ini biaya pendaftaran ditanggung peserta seleksi.
c. Seleksi secara Mandiri.
Seleksi ini adalah yang khusus dilakukan oleh Universitas Diponegoro dibawah tanggung jawab Rektor Universitas Diponegoro. Biaya Pendaftaran untuk seleksi mandiri Undip ditanggung oleh peserta seleksi. Jalur seleksi mandiri untuk tahun 2013 hanya Jalur UM (Ujian Mandiri). jalur ujian mandiri adalah jalur seleksi mandiri melalui tes tertulis untuk mengikuti program pendidikan S1 di undip. Pendaftaran akan dilakukan secara online akan dimulai sekitar bulan Juli 2013. Informasi pendaftaran bisa diakses menjelang pendaftaran di : http://um.undip.ac.id . Untuk tahun 2013 jalur mandiri PSSB Kemitraan tidak dibuka lagi.

2.  Seleksi Masuk Program Diploma III (D-III) Undip tahun 2013
Untuk seleksi masuk ke program Diploma III Undip tahun 2013 semuanya dilakukan secara lokal / mandiri dengan melalui jalur-jalur seleksi sebagai berikut:
Jalur PSSB (Program Seleksi Siswa Berpotensi) Akademik untuk program Diploma III. Seleksi ini telah dibuka mulai 2 Januari 2013 sampai dengan 28 Februari 2013 secara online. Keterangan lengkap bisa dibaca di menu PSSB D3 di web site ini.
Jalur UM D-III (Ujian Mandiri Diploma III) adalah jalur seleksi melalui tes tertulis untuk masuk ke program diploma III Undip. Pendaftaran akan dibuka sekitar bulan Juli 2013. Pendaftaran akan dilakukan secara online di web site : http://um.undip.ac.id

3.  Seleksi Masuk Program Pasca Sarjana (S2/S3) Undip

Untuk seleksi masuk ke program Pasca Sarjana (S2/S3) Undip tahun 2013 dilakukan secara mandiri melalui Jalur Ujian Mandiri Pascasarjana 2013

Tanggal penting uUjian Mandiri (UM) UNDIP 2013
Kegiatan 2013Waktu
Pendaftaran dan Pembayaran biaya pendataran29 Mei - 28 Juni 2013
Verifikasi / Pengesahan Pendaftaran UM S1Dilakukan 1 jam sebelum Ujian Tertulis di lokasi ujian
Pelaksanaan Ujian Tertulis Mandiri S17 Juli 2013
Pengumuman Hasil Seleksi Ujian Mandiri  S113 Juli 2013

0 komentar:

Posting Komentar